Kompetensi Dasar 1 Sejarah Gereja Asia






 Ada dua indikator dalam rumusan kompetensi dasar. Pencapaian dua indikator tersebut oleh peserta Mata Kuliah Sejarah Gereja Asia menunjukkan bahwa Kompetensi Dasar telah tercapai. Rumusan Kompetensi Dasar harus menggunakan kata kerja operasional yang dapat diukur, baik pada waktu tanya jawab maupun pada saat UTS dan UAS. Dengan demikan Rumusan Kompetensi Dasar Mata Kuliah Sejarah Gereja Asia dipaparkan sebagai berikut.
Kompetensi Dasar 1:
Menjelaskan dan mengkritisi istilah Pengertian Sejarah Gereja Asia Lam dan Asia Modern

Kompetensi Dasar 1:
Menjelaskan dan mengkritisi istilah Pengertian Sejarah Gereja Asia Lam dan Asia Modern
Indikator:
1.1.Menjelaskan pengertian Sejarah Gereja Asia Lama

Sejarah Gereja Asia Lama adalah orang-orang Asia yang merespon panggilan Allah Tritunggal melalui kabar baik (Injil Yesus Kristus) untuk menjadi pengikut Yesus Kristus, di luar wilayah pengaruh kebudayaan non Hellenisme, pada kurun waktu antara abad pertama sampai tahun 1500. Dalam definisi yang pernah saya muat dalam weblog yang lain, Sejarah Gereja Asia adalah orang-orang Asia yang dipanggil oleh Allah melalui kabar baik (Injil Yesus Kristus) untuk menjadi pengikut Yesus Kristus.
Selanjutnya secara periodikal, sejarah gereja Asia lama dapat didefinisikan sbb:
Pertama, Sejarah Gereja Asia lama adalah orang-orang Asia di luar pengaruh kebudayaan Yunani-Romawi  yang percaya kepada Yesus Kristus periode abad pertama sampai abad empat belas. (Kesediaan orang Asia yang bermisi di Asia di luar pengaruh kebudayaan Yunani-Romawi dan respon orang Asia di luar wilayah pengaruh kebudayaan Yunani-Romawi terhadap Injil Yesus Kristus)
Kedua, Sejarah Gereja Asia Modern adalah respon orang-orang Asia terhadap panggilan Allah melalui berita Injil Yesus Kristus yang disampaikan para misionaris dari Gereja Eropa abad XV - XVII (misi Katolik dan Protestan).
Ketiga, Sejarah Gereja Asia sejak tahun 1950 adalah kemampuan Gereja Asia berteologi dalam konteks Asia.
Dalam definisi ini ada beberapa unsure yang perlu mendapat penekanan penting, yaitu:
       1)       Asia Lama
       2)       Orang-orang Asia,
       3)       Respon,
       4)       Panggilan Allah Tritunggal,
       5)       Kabar baik (Injil Yesus Kristus),
       6)       Pengikut Yesus Kristus, dan
       7)       Non Hellenisme.
Mari kita memperhatikan penjelasan untuk setiap pokok di atas.

Asia Lama. Pengertian “lama” dalam istilah Gereja Asia Lama, dipakai untuk membedakan Gereja di Asia pada zaman pertama dengan Gereja yang timbul sesudahnya akibat usaha pekabaran Injil orang-orang Barat (Gereja Barat seperti Gereja Katolik, Gereja Protestan). Periodenya dihitung sampai tahun 1400 Masehi.
Orang-orang Asia. Orang-orang Asia yang dimaksud disini yaitu orang-orang Asia yang tinggal di Partia/Persia, Tiongkok dan India dan beberapa tempat lainnya antara abad pertama sampai tahun 1500 Masehi.
Respon. Respon yang dimaksud disini yaitu kesediaan orang-orang Asia di Partia/Persia, Tiongkok, India menerima pemberitaan Injil yang dilakukan oleh sesama orang Asia yang telah terlebih dahulu percaya kepada Yesus Kristus, baik melalui panggilan Yesus secara langsung, maupun melalui kesaksian para murid Yesus-melalui kesaksian murid para rasul -kesaksian orang-orang Kristen yang tekun memberitakan Injil kepada sesama orang Asia di Partia/Persia, Tiongkok, dan India. Istilah respon yang dipakai dalam definisi ini dapat diperluas pada pertobatan setelah mendengar Injil dan kesediaan memberitakan Injil kepada sesame orang Asia. Jadi, respon dalam konteks sejarah gereja Asia menjadi istilah teknis untuk menggambarkan bagaimana orang Asia mendengar Injil, bertobat dan hidup dalam buah-buah pertobatan serta giat memberitakan Injil dan mempertahankan iman dalam segala situasi.
Panggilan Allah Tritunggal adalah seruan Allah kepada manusia untuk menjadi pengikut Yesus Kristus yang dialami ketika mendengar Injil Yesus Kristus. Dengan kata lain, panggilan Allah Tritunggal kepada orang-orang Asia dinyatakan melalui pemberitaan Injil Yesus Kristus. Melalui Injil Yesus Kristus, seeorang dipanggil untuk menjadi pengikutnya.
Kabar Baik (Injil Yesus Kristus) adalah pemberitaan tentang karya Allah dalam Yesus Kristus sebagaiman yang telah dinubuatkan dalam PL dan diwujudnyatakan dalam karya Yesus ketika Yesus berada bersama murid-murid-Nya. Kabar Baik itu meliputi kelahiran, karya-Nya, kematian-Nya, kebangkitan-Nya, kenaikan-Nya ke Sorga dan kedatangan-Nya untuk menjemput orang-orang pilihan-Nya.
Pengikut Yesus Kristus adalah orang yang telah dipanggil Allah menjadi pengikut Yesus Kristus. Pengikut pertama adalah para murid dan orang-orang yang menjadi percaya kepada Yesus Kristus melalui usaha pekabaran Injil.
Hellenisme adalah pengaruh kebudayaan Romawi-Yunani, seperti pengaruh penggunaan bahasa Yunani. Pengaruh ini dilanjutkan oleh pemerintah Roma ketika menaklukkan kekatan Yunani dan menguasai wilayah-wilayah di Asia Barat termasuk wilayah Yunani.   
Orang-orang Asia yang dimaksud dalam definisi ini yakni orang-orang Asia yang tinggal di wilayah yang tidak masuk dalam pengaruh kebudayaan  Hellenisme. Romawi yakni. Partia/Persia, Tiongkok, India pada periode abad pertama sampai abad ke-15
Uji Kompetensi

1. Jelaskan pengertian Sejarah Gereja Asia Lama
2. Apakah Anda setuju dengan Istilah Gereja Asia Lama? Beri alasan untuk jawaban Anda

Author:

Facebook Comment

Banner 728x90 Target Indonesia